Rekomendasi Tempat Wisata Yang Ada Di Bogor

Sebelum liburan ke bogor pastinya anda harus tahu dulu apa yang ingin anda tuju dan membuat beberapa tempat yang ingin anda kunjungi agar menghemat waktu dan bisa memperkirakan biaya. Maka dari itu sebelum berlibur ke bogor, tidak ada salahnya anda mencari tahu dulu beberapa tempat yang di rekomendasi.

  • Curug Bidadari

Sebelumnya untuk menuju ke curug bidadari ini harus memutar jalan sejauh 2 kilometer untuk bisa sampai ke sini, tapi anda sudah tidak perlu melakukan itu lagi karena saat ini sudah di buka jalan akses lebih gampang dari batuan besar yang di belah oleh pengelola setempat. Anda bisa dengan mudah datang ke tempat ini dan juga bisa memarkirkan kendaraan yang anda bawa. Curug bidadari mempunyai ketinggian 75 meter, anda bisa datang ke sini untuk sekedar menikmati air terjun yang memikat atau anda bisa juga bermain wahana yang di sediakan seperti flying fox, sepeda air, dan terapi ikan. Untuk biaya masuknya Rp. 25.000 dan di buka pukul 07.00 sampai 17.00.

  • Penangkaran Rusa Giri Jaya Cariu

Untuk menuju ke tempat ini cukup sulit karena anda harus melalui medan yang cukup terjal dan licin. Meskipun begitu, jika sudah sampai di sini semua usaha akan terbayarkan dengan pemandangannya dan lucunya binatang rusa yang ada di sini. Anda bisa menggunakan mobil untuk datang ke tempat ini, dan tidak di sarankan menaiki motor untuk datang agar lebih aman dan nyaman. Harga tiketnya pun sangat murah, hanya perlu membayar Rp. 2.500, anda sudah bisa masuk dengan menyebrang jembatan kayu sepanjang 300 meter. Anda juga bisa memberi makan pada rusa secara langsung dan juga jika ingin berkemah di sini juga bisa hanya dengan membayar Rp. 3.000 per orang.

  • Taman Sakura, Kebun Raya Cibodas

Tidak perlu anda jauh-jauh pergi ke jepang untuk melihat bunga sakura bermekaran. Ternyata di Bogor juga mempunyai taman sakura yang ada di kebun raya cibodas. Di sarankan untuk anda yang ingin melihat bunga sakura bermekaran untuk datang pada bulan januari atau februari dan juli atau agustus. Anda bisa datang untuk foto prewedding juga untuk terlihat seperti anda sedang di jepang. Taman ini di buka pada pukul 08.00 – 17.00 dengan tiket masuk Rp10.000 per orang.