Betapa Spesialnya Otak Manusia Yang Bisa Mengkontrol Semuanya

Terhentinya Kemampuan Intelektual Itu Banyak Terjadi Di Masyarakat

Ada banyak hal yang menarik di dalam tubuh manusia. Banyak yang membuat kita terpukau atas apa yang ada dalam diri kita. Sehingga benar adanya jika orang mengatakan, manusia adalah special. Ciptaan Tuhan yang paling mulia dan paling istimewa, ya itu manusia. Dari ujung kaki sampai ujung rambut. Dari yang dulu kita keluar dari rahim ibu, sangat kecil mungil, rentan. Dan bisa tumbuh menjadi sosok yang besar dan kuat.

Betapa Spesialnya Otak Manusia Yang Bisa Mengkontrol Semuanya

Banyak keistimewaan manusia. Manusia memiliki berbagai macam bentuk badan. Dan manusia bisa menjadi sangat lemah atau pun sangat kuat. Semua tergantung dari kerja otak. Dari perintah otak. Otak manusia bekerja diluar ekspektasi kita. Dan pada dasarnya manusia hanya menggunakan 10% dari fungsi otak, bahkan ada yang tidak sampai 10 % fungsi otak. Bisa anda bayangkan orang yang sangat pintar pun, genius, menggunakan 10 % fungsi otak, sudah bisa sehebat itu. Bisa menghasilkan banyak sekali hasil prototype yang ada. Bagaimana jika menggunakan 20 % atau bahkan 100% fungsi otak. Tidak terbayangkan bukan.

Dan otak manusia sangat spesial. Dia kecil, beratnya hanya 3% dari masa tubuh. tapi dia bisa mengontrol semua yang ada pada tubuh kita. Baik dari kerja jantung, paru-paru, lambung, dan lain sebagainya. Sehingga, otak adalah bagian paling sibuk di tubuh kita. Sehingga saat orang terlalu banyak berpikir, rasanya sakit kepala, dan rasanya lelah sekali. Padahal fisiknya tidak banyak beraktivitas. Itulah, berarti anda fokus pada kerja otak. Perempuan yang dikenal sebagai makhluk yang lembut dan kalem, dan powernya di bawah laki-laki, power dalam artian tenaga, kekuatan.

Tapi saat dia terdesak harus kuat, dia bisa menjadi sangat kuat bahkan di luar ekspektasinya dan di luar nalarnya. Dan itu karena kerja otak. Meningkatkan adrenalin, sehingga jantung akan berdegup lebih cepat, memompa darah semakin sering, sehingga tidak ada kesempatan merasakan sakit, dan anda semakin kuat dan rasanya memiliki kekuatan super, yang berani. Contoh paling simpel, lahiran. Betapa sakitnya proses itu. tapi dengan adrenalin yang meningkat, membuat anda bisa melaluinya.